LPKN | Training Center

Detail Kegiatan LPKN Training Center

WEBINAR Certified PractitionerNeo Neuro Linguistic Programming (CP-NNLP)

Dibuat Oleh : Putri | 26 Mar 2021


Jakarta, 03/26/2021 – Lembaga Pengembangan dan Konsultasi Nasional (LPKN) menyelenggarakan Kelas Certified Practitioner Neo Neuro Linguistic Programming (CP-NNLP) Gelombang I, 15 - 20 Maret 2021.

Hari Pertama, 15/03/2021 – Pembukaan sesi satu NNLP dibawakan oleh Panitia acara, selaku moderator acara. Kemudian dilanjutkan dengan materi yang dipaparkan oleh Bapak Gion Sugiyono TR, ST, MT, CHt,CMNNLP,CTNNLP (Master Trainer) dengan materi Introduction NLPberisikan beberapa poin - poin penting pembahasan:

  1. Definisi Neuro Linguistic Programming
  2. Sejarah Neuro Linguistic Programming
  3. Presuposisi Neuro Linguistic Programming
  4. 4 Pilar Neuro Linguistic Programming



Hari Kedua, 16/03/2021 – Pembukaan sesi dua NNLP kembali dibawakan oleh panitia, dan kemudian dilanjutkan dengan materi yang dipaparkan oleh Bapak Gion Sugiyono TR, ST, MT, CHt,CMNNLP,CTNNLP dengan materi The NLP Models & Technique, berikut :

  1. Representational Systems
  2. Sub-modalities
  3. Rapport
  4. State 
  5. Anchor



Hari Ketiga, 17/03/2021 Pembukaan sesi tiga Master NNLP dibawakan oleh panitia, setelah dibuka dengan doa kemudian dilanjutkan dengan materi yang dipaparkan oleh Bapak Gion Sugiyono TR, ST, MT, CHt,CMNNLP,CTNNLP (Master Trainer) mengenai The NLP Models & Technique dan beberapa poin - poin penting didalamnya, sebagai berikut :

  1. Meta Programs
  2. Frames
  3. Reframing


Pada sesi ketiga,
LPKN memberikan penampilan special live music via tatap muka online (zoom) dengan lagu yang dibawakan oleh Bapak Bona Paputungan untuk hiburan juga relaksasi peserta.




Hari Keempat, 18/03/2021
 Pada sesi keempat kelas NNLP kembali dipaparkan oleh Bapak Gion Sugiyono TR, ST, MT, CHt,CMNNLP,CTNNLP (Master Trainer) mengenai Language Models mengenai Meta Model, dan Milton Model.

Pada sesi ini, LPKN sebagai penyelenggara memberikan kuis singkat sebagai ice breaking bagi para peserta pada pukul 20.20 agar kembali segar dan semangat untuk melanjutkan kelas.



Hari Kelima, 19/03/2021 Pada sesi kelima kelas NNLP, setelah shalat Jumat pukul 18.30 WIB, kelas kembali dibuka dengan pemaparan materi oleh Bapak Gion Sugiyono TR, ST, MT, CHt,CMNNLP,CTNNLP (Master Trainer) mengenai Miscellaneous Models & Technique mengenai :

  1. NLP Modeling
  2. Deep Trance Identification
  3. Well-formed Outcome
  4. Perceptual Positions


 

Hari Keenam, SESI PAGI 20/03/2021 Hari keenam merupakan hari terakhir kelas NNLP. Sesi keenam ini dibagi menjadi dua sesi, yaitu sesi pagi dan sesi siang. Untuk sesi pagi, kelas online dimulai pada pukul 10.00 WIB s/d pukul 12.30 WIB, sedangkan sesi siang merupakan bonus kelas yang diberikan oleh LPKN dengan tujuan menambah ilmu dan wawasan peserta NNLP terkait public speaking. Pada sesi 6 kelas NNLP, pemaparan materi diberikan oleh Bapak Gion Sugiyono TR, ST, MT dengan beberapa poin materi :

  1. Strategies
  2. TOTE
  3. New Behavior Generator
  4. Time Line
  5. Glossary OF NLP



SESI SIANG, 20/03/2021 Sesi ini merupakan Kelas Bonus yang diberikan oleh LPKN khusus untuk peserta kelas NNLP. Bonus Kelas dimulai pada pukul 13.00 WIB s/d pukul 15.30 WIB, pada bonus kelas ini pemaparan materi di berikan oleh Bapak Surachman. ST., MT dengan materi Strategi dan Teknik Publik speaking yang Memukau.





Putri - LPKN

Kegiatan Terkait :